PALEMBANG – Kongres XXI Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) yang dilaksanakan di Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) resmi dibuka di Jakabaring Sport City pada Jumat (11/08/2024). Para Petinggi negeri turut hadir diantaranya Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Jenderal Sigit hadir mendampingi Menteri Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Hadi Tjahjanto. Kehadiran keduanya disambut langsung oleh Ketua PB PMII Muhammad Abdullah Syukri. Turut hadir dalam pembukaan kongres XXI PMII, Menteri Ketenagakerjaan RI Ida Fauziyah, Wakil Ketua DPR RI Abdul Muhaimin Iskandar (Cak Imin), PJ Gubernur Sumsel Elen Setiadi, hingga Stafsus Wapres Robikin Emhas.
Kegiatan pembukaan Kongres berlangsung dengan lancar dan meriah. Dibalik kesuksesan acara Pembukaan kongress tersebut ada peran besar PT PLN (Persero) UP3 Palembang yang telah menyiapkan Pasukan Siaga selama 24 jam yang telah disiagakan sejak Kamis (08/08/2024).
“Kami menginstruksikan petugas lapangan PLN UP3 Palembang untuk memberikan pelayanan terbaik selama kegiatan berlangsung. Hal itu tampak dari suksesnya acaranya ini yang berlangsung tanpa adanya gangguan kelistrikan,” ungkap Widodo, Manager PLN UP3 Palembang.
Widodo menyebutkan, sistem kelistrikan dipersiapkan dengan skema Zero Downtime walaupun demikian PLN tetap menyediakan backup UPS 25 kVA dan 2×6 kVa. PLN UP3 Palembang juga menerjunkan 16 personel lapangan yang diturunkan di lokasi kegiatan untuk pengamanan sistem kelistrikan selama Kongres XXI PMIl berlangsung 9-12 Agustus 2024.
“Tidak hanya Dinning Hall dan Gor Dempo yang digunakan sebagai lokasi Pembukaan dan pelaksanaan Kongress akan tetapi termasuk di lokasi penginapan yang digunakan para peserta yakni di area Dekranasda dan Wisma Atlet juga kami siaga dengan menerjunkan 16 personil siaga.” ujarnya lagi.
Widodo menambahkan bahwa PLN siap mendukung berbagai event nasional maupun internasional dengan memastikan dukungan kelistrikan yang handal dan semoga kegiatan berjalan dengan lancar.